Liputanborneo.com, Kutai Kartanegara – Pembangunan yang merata dan tepat sasaran menjadi perhatian utama bagi Anggota DPRD Kutai Kartanegara, Rahmat Dermawan. Untuk memastikan aspirasi masyarakat Kecamatan Sangasanga benar-benar diakomodasi, ia menegaskan akan mengawal setiap usulan warga agar masuk dalam Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) yang akan segera dilaksanakan.
Rahmat menyatakan bahwa komunikasi dan koordinasi yang baik antara warga dan pemerintah sangat diperlukan agar setiap usulan dapat terinput dalam Sistem Informasi Pemerintah Daerah (SIPD). Hal ini menjadi faktor penting dalam perumusan kebijakan pembangunan daerah yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat.
“Kedatangan saya guna memastikan usulan masyarakat masuk dalam kamus usulan Musrenbang yang akan berlangsung dalam waktu dekat,” ungkapnya.
Namun, Rahmat menyayangkan masih banyak masyarakat yang belum memahami pentingnya Musrenbang sebagai wadah utama untuk mengusulkan program pembangunan.
“Banyak masyarakat yang belum memahami bahwa usulan program yang akan direalisasikan mesti masuk dalam usulan Musrenbang dan terinput di SIPD atau Sistem Informasi Pemerintah Daerah,” jelasnya.
Melihat kondisi ini, Rahmat mengambil langkah aktif dengan melakukan sosialisasi dan berkoordinasi dengan berbagai pihak dalam tahap Pra-Musrenbang. Ia ingin memastikan bahwa program yang diusulkan benar-benar bisa berdampak nyata bagi warga Sangasanga.
“Ini saya pastikan betul, bahwa ini harus tersampaikan dan di pahami dengan baik oleh masyarakat,” ujarnya.
Selain itu, Rahmat menekankan pentingnya perhatian lebih dari pemerintah terhadap Sangasanga, mengingat wilayah ini memiliki potensi besar yang masih membutuhkan dukungan pembangunan.
“Sangasanga harus mendapatkan porsi lebih dalam pembangunan kedepan,” tegasnya.
Melalui kolaborasi antara DPRD Kukar dan pemerintah daerah, Rahmat optimistis pembangunan infrastruktur, peningkatan layanan publik, serta pengembangan ekonomi di Sangasanga dapat segera terealisasi. Dengan dukungan penuh dari semua pihak, wilayah ini diharapkan tumbuh lebih maju dan sejahtera bagi masyarakatnya. (*)
Penulis : Rachaddian (dion)